Sabtu, 18 September 2010

Memperbaiki Memory Card Playstation 2

 

Ada yang mempunyai keluhan tentang memory card playstation 2 yang mengalami kerusakan. Jangan kawatir……..ada beberapa tip untuk memperbaiki kerusakan memory card playstation 2.dan biasanya kerusakan memory card hanya ada dua yakni yang pertama tidak connect sama sekali, jika ini terjadi maka anda bisa mencoba menancapkan MC yang lain keslot memory playstation 2, jika dengan memory ini connec berarti memang MC anda rusak tapi jika tidak connec berarti slot memory playstation 2 yang rusak dan ini harus dibawa ketempat service. Untuk mengatasi kerusaan MC jenis ini, coba buka MC nya dan cek apakah mesin MC nya menempati posisinya pada casing MC dengan benar, jika tidak ( biasanya mesin MC mundur dari tempatnya), ato udah nggak presisi lagi maka usahakan dengan mengganjal ato kasih selotip yang penting mesin MC bisa rapat kembali. lihat pada gambar.

Yang kedua kerusakan karena MC tidak bisa untuk menyimpan, Hank, ato corrupted data biasanya ini terjadi karena saat menyimpan game mengalami mati mesin ato belum menyimpan seluruhnya udah tercabut ato tidak connected ato bisa juga gamenya yang bisa merusak program di MC kalo ini yang terjadi ( kerusakan software ) maka MC perlu diformat kembali dan programnya bisa di klik disini. Setelah didownload ekstrax kemudian simpan ke flasdisk maksimal flasdisknya 2 GB ya, Dan syaratnya bisa menggunakan program ini harus punya program Ulaunch ( biasanya ditempat service dikota-kota besar mau menjualnya ) yang ada di MC ato Disc atau bisa membuat sendiri file-file bisa diklik di sini dan di sini langkahnya adalah jalankan ( saya lebih suka pake MC ) program Ulaunch di slot 1 (flasdisknya ditancap ke slotnya )setelah keluar menu-menunya pilih menu mass setelah keluar program di menu mass, ganti MC program Ulaunch dengan MC yang mau diformat kemudian klik MCformat.elf, dan tekan start pada stik untuk menjalankan MCformat.elf setelah keluar kalimat format udah komplet ( dilayar pake bahasa inggris ) cek lewat browser, jika kapasita udah 7.xxxx kb mendekati 8 Mb berarti MC siap digunakan kembali. Jika tips yang diatas tidak bisa, terpaksa beli baru aja.....beres kan

Sedang  ulaunch nya bisa dilihat pada judul membuat ulaunch playstation 2

Selamat mencoba……
selengkapnya.....

Senin, 06 September 2010

Mengatasi Game Tidak Full Screen di Layar TV

Berikut akan saya kasih tips untuk mengatasi tampilan dilayar televisi agar tampil penuh, maksudnya, adalah adakalanya waktu kita main game playstation 2 yang menggunakan IC MODY jenis MODBO.kadang - kadang saat main tampilan gambarnya tidak full screen alias hanya tampil sebagian atau yang sering pada bagian bawahnya terpotong, sehingga tidak memberikan rasa nyaman waktu main game, sedang yang dimaksud ic modbo adalah ic yang dipasang dengan tujuan bisa memainkan game dengan menggunakan hardisk sedang cara orang awam untuk mengetahui ic modbo yakni, Cirinya waktu kita nyalakan playstation pertama kali muncul tulisan MATRIX walaupun tidak semua tampil karena logo tersebut bisa disembunyikan,  kadang kadang kita menjumpai waktu main game tampak dilayar televisi gambar cuma tampil separo seperti gambar dibawah ini, tapi maaf juga nih karena gambar tidak begitu jelas, tapi nggak masalah, nanti jika anda menemui kendala kayak gini, gini nih caranya memperbaiki
nya.... seperti tulisan dibawah


nampak pada gambar diatas,yakni layar bagian bawah nampak hitam sehingga tidak tampil full screen. ( sorry banget gambar foto tidak bagus )
Dan untuk mengatasi masalah ini adalah :
1. Tekan tombol ∆ O pada stik lalu nyalakan playstation tahan terus hingga tampil MATRIX dan hilang lalu lepaskan.
2. Setelah tampil infinity configuration menu seperti gambar dibawah

3. Pastikan pada baris pertama yaitu ps2 screen fix pada posisi color
4. Jika point 3 diatas tidak pada posisi color, maka ganti dengan cara tekan tombol X berkali-kali hingga pada posisi setting color
5. Setelah pada posisi color kemudian tekan tombol start untuk menyimpan settingan, kemudian reset playstation anda
6. Coba mainkan playstation anda, jika gambar di televisi sudah tampil penuh, berarti settingan sudah benar.
7. Jika tidak tampil gambar penuh berarti anda harus melakukan point berikut ini
8. Jika settingan playstation anda sudah pasti pada posisi color, maka anda harus mensetting televisi anda pada setting AUTO jika masih tidak bisa cari pada posisi yang sesuai dengan mesin playstation anda misal PAL, NTSC ato lainnya
9. Bila gambar ditelevisi yang tampil “separo” hanya game-game tertentu, anda setting game anda pada posisi yang sesuai bisa PAL ato NTSC, missal pada game BULLY

Ok. Sampe disini dulu jika masih tidak bisa. Ya mau apalagi……bawa aja ketempat service playstation terdekat…….good luck
selengkapnya.....

Kamis, 02 September 2010

Mengatasi Judul Game Yang Tidak Tampil I

Bila punya playstation system hardisk, adakalanya saat mau main game ternyata setelah keluar tampilan MATRIX tidak tampil wallpapernya ataupun judul-judul gamenya. Jika itu terjadi anda tidak perlu terburu-buru membawa ketempat service. Ada kemungkinan itu Cuma settingan IC MODY ( modbo ) anda yang berubah, dan settingan standart modbo pada boot modenya adalah AUTO seperti nampak pada gambar dibawah. perhatikan pada gambar layar dibawah disitu ada tulisan boot mode ini yang perlu diperhatikan, karena pada baris ini lah yang berfungsi untuk pembacaan yang mengarah pada hardisk playstation anda, karena jika masih pada posisi auto seperti pada gambar dibawah maka hardisk anda tidak terbaca, karena fungsi auto cenderung mengarah pada fungsi optik, jika playstation anda masih menggunakan optik maka settingan ic modbonya biarkan saja pada posisi auto, dan karena ps anda sudah terpasang hardisk maka harus dilakukan pengubahan pada boot modenya, jika tidak maka playstation anda setelah keluar matrix tidak akan tampil wallpapernya, apalagi judul - judulnya, sedangkan langkahnya baca terus postingan ini.....sedang untuk system hardisk pada playstation boot modenya adalah DEV2 seperti pada gambar berikut :

Dan yang perlu diperhatikan adalah pada baris boot mode yaitu mempunyai settingan dasar (untuk system hardisk ) DEV2 jika tidak DEV2 ubahlah menjadi DEV2, caranya adalah, letakkan kursor pada boot mode.lalu ubah dengan menekan tombol X berkali-kali sampe pada settingan DEV2 sehingga akan terlihat seperti pada gambar diatas, kemudian tekan start dan reset

Bila settingan sudah benar pada DEV2. tetapi masih tidak bisa digunakan, anda harus membawa ketempat service playstation terdekat untuk dicek lebih lanjut, bisa jadi itu terjadi kerusakan pada program BOOT bisa juga semua program yang diinstal dihardisk hilang semua, ato bisa juga kerusakan pada NA juga mesinnya.

Sebelum anda melakukan hal diatas mungkin anda bingung, bagaimana cara masuk ke menunya…….jangan kawatir, caranya gampang kok. Matikan playstation anda lalu tekan tombol O ∆ secara bersamaan (jangan dilepas ) lalu nyalakan lagi playstationnya setelah tampilan MATRIX nya hilang baru lepaskan tombol O ∆.



Selamat mencoba, semoga sukses………..
selengkapnya.....

Peta Mudik Lebaran 2010

Hay pren. yang pada mau mudik, ini saya posting peta mudik lebaran untuk pulau Jawa, maklum kebanyakan mudik kan dari jawa,ini ada dua peta sebagai perbandingan yang satu dari bakosurtanal dan telkomsel mana yang mau dipakai semoga dapat memudahkan perjalanan anda dan selamat sampai tujuanpeta ini menurut saya pribadi udah cukup komplit sehingga bisa dipake pegangan di perjalanan disamping itu yang perlu diperhatikan saat melakukan perjalanan anda musti perhatikan kondisi kendaraan anda, kesehatan selama perjalanan, juga tak kalah penting perhatikan makan makanan yang sehat dan hati - hati jika makan ditempat tempat umum, jaga jangan sampe makanan yang anda beli megakibatkan gangguan perjalanan anda, tetap konsentarsi, perhatikan rambu-rambu lalu-lintas, jaga jarak aman perhatikan selalu bahan bakar anda, kaca spion lampu - lampu kendaraan, sistem pengereman, grib pada ban roda anda, dan lain - lain, juga masalah keselamatan saat parkir dan lain-lain



selengkapnya.....

Rabu, 01 September 2010

Tips Memperbaiki Stik Playstation Jalan Sendiri

Saat enak-enaknya mau main game ternyata stik playstationnya. Gak beres “ lho kok stiknya jalan sendiri kekiri wah ini bisa kalah mainnya”. Kalo itu keluhannya bisa kok diatasi sendiri ( tapi kalo males dan gak mau repot-repot bawa aja ketempat service PS. Biasanya gak nyape 20 rb udah beres.
Kalo mau ditangani sendiri juga gak papa, yang penting peralatannya ada. Tinggal sediakan timah, solder dan flug ( mata kucing ). Langkahnya sbb:

• Cek stik pada saat main game dan matikan lampu analog
• Jika pada posisi mati lampu analognya tapi masih lari sendiri berarti PCBnya yang gak beres, jika ini yang terjadi, bersihkan aja PCBnya dengan tinner tp hati-hati jangan sampe lecet bisa berabe, biasanya ini bisa mengatasi masalah tersebut
• Bila lampu analog mati tidak jalan sendiri, dan bila lampu analog menyala lari sendiri, ini berarti memang analognya yang rusak dan perlu diperbaiki. Caranya lepas tutup stik kemudian lepas juga analognya dengan solder dan cek apakah pegas rasanya masih enak jika YA anda cukup mengganti TRIMPOTnya aja ( itu tuh yang bentuknya kotak dan kakinya 3 ) setelah ganti trimpot kok masih jalan sendiri berarti harus ganti satu blok sekalian.



Ok. Selamat mencoba……..semoga sukses
selengkapnya.....
Harimadani © 2008 Template by:
SkinCorner